Setiap orang disarankan mengkonsumsi buah, idealnya 10 porsi dalam satu hari. Jika 10 porsi masih terlampau sulit bagi Anda, setidaknya 3-5 porsi buah per hari. Anda bisa mengkombinasikan berbagai jenis buah dalam menu harian.
Beberapa waktu lalu, ahli gizi klinis dr Samuel Oetoro, SpGK menyebutkan, 10 porsi buah yang aman dikonsumsi setiap hari adalah apel, pir, jeruk, jambu, anggur, semangka, melon, pepaya, markisa, dan tomat. Anda bisa mengonsumsi 10 porsi buah, beda jenis dan warna, setiap hari, dengan cara memakan buah utuh, dihancurkan (diblender), atau dibuat jus.